Danramil 09 Grogol dampingi kegiatan Penilaian Akreditasi Puskesmas Grogol - klip warta

Breaking

About me

BANNER 728X90

Rabu, 18 Oktober 2023

Danramil 09 Grogol dampingi kegiatan Penilaian Akreditasi Puskesmas Grogol

Sukoharjo (19/10/23) Kapten Inf Kasiyan ( Danramil 09/ Grogol) hadir di Puskesmas Grogol, Desa Madegondo, Kecamatan Grogol, Kabupaten Sukoharjo mendampingi kegiatan Penilaian Akreditasi Puskesmas Grogol oleh Tim Surveyor dari Dinas Kesehatan Provinsi Jawa Tengah.

Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya peningkatan kualitas pelayanan kesehatan di wilayah Kecamatan Grogol. Hadir kegiatan antara lain Anwar Saksono SKM (Ketua Surveior FKTP bidang TSKD UKM), drg. Palti Siregar M. Kes (anggota tim Surveior), Herdis Kurnia Wijaya (Camat Grogol), Kapten Inf Kasiyan ( Danramil 09/ Grogol), AKP Marlin Supupayu SH (Kapolsek Grogol), dr Siti Nurjanah (Kepala puskesmas Grogol).

Penilaian akreditasi Puskesmas Grogol merupakan proses evaluasi terhadap standar-standar kualitas pelayanan kesehatan yang diterapkan oleh puskesmas tersebut. Kegiatan ini bertujuan untuk memastikan bahwa Puskesmas tersebut telah memenuhi persyaratan yang ditetapkan oleh lembaga akreditasi kesehatan.

Kehadiran Danramil 09 Grogol Dim 0726/Sukoharjo dalam kegiatan penilaian akreditasi Puskesmas rogol merupakan bukti nyata dukungan dari pihak TNI AD dalam hal ini Koramil Grogol dalam upaya meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan di wilayahnya.

Diharapkan dengan adanya penilaian akreditasi ini, Puskesmas Grogol dapat terus memperbaiki dan meningkatkan kualitas pelayanan kesehatan yang diberikan kepada masyarakat.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar