Sukoharjo - Guna mendukung swasembada pangan, Danramil 12/Bendosari Kapten Arh Budi Sarwoko didampingi dua anggota melaksanakan koordinasi dengan petugas Bulog dan pemilik penggilingan padi di Ds. Sugihan Kec. Bendosari, Kab. Sukoharjo. Kamis (10/4/2025).
Danramil 12/Bendosari Kapten Arh Budi Sarwoko mengatakan, pihaknya bersama Bulog melaksanakan Koordinasi dan bersinergi dengan Pemerintah kepada pemilik penggilingan padi di wilayah Kecamatan Bendosari untuk melaksanakan serapan beras dalam rangka mendukung swasembada panganyang dicanangkan oleh pemerintah.
Lebih lanjut, Danramil mengajak bersama-sama bersinergi untuk mendukung dan mensukseskan swasembada pangan.
Serka Putu menambahkan, TNI khususnya Koramil 12/Bendosari Kodim 0726/Sukoharjo akan terus mendukung kegiatan penyerapan gabah petani sebagai bentuk nyata kontribusi kami terhadap ketahanan pangan nasional. "Kami selaku Babinsa, siap membantu pengawalan distribusi dan mendampingi petani dalam setiap tahapan panen," ucapnya.
Dengan adanya koordinasi bersama unsur terkait, diharapkan penyerapan gabah petani bisa maksimal, harga tetap stabil, dan petani mendapatkan keuntungan yang layak.
Kamis, 10 April 2025
New
Swasembada Pangan di Wilayah Kecamatan Bendosari
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar