Sukoharjo - Dalam rangka melaksanakan tugas pengamanan di Pos PAM Lebaran, maka diperlukan kedekatan antara TNI dan Polri dalam memberikan rasa aman dan nyaman kepada warga masyarakat. Seperti halnya yang dilakukan anggota Kodim 0726/Sukoharjo dengan anggota Polres Sukoharjo yang sedang duduk santai sambil ngobrol di Pos PAM Patung Pandawa, Kec. Grogol, Senin (24/3/2025).
Kedekatan Personil TNI dan Polri sangat nampak saat disela ngobrol santai merencanakan Kegiatan, mereka juga bercanda dengan selera humor masing masing.
Danramil 09/Grogol Kapten Inf Kasiyan membenarkan bahwa kehadiran TNI dan Polri di tengah masyarakat akan membuat masyarakat merasa aman dan nyaman dalam melaksanakan segala bentuk aktivitas kegiatan, khususnya dalam menyambut hari raya Idul Fitri.
"Pengamanan Pos Pam bersama Polri dan unsur terkait ini merupakan bentuk Sinergitas untuk menciptakan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat," ucap Danramil.
Senin, 24 Maret 2025
New
Ngobrol Santai Anggota Pos PAM Disaat Menjalankan Tugas
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar